From Curug Bidadari to Curug Cilember...

Akhir minggu kemarin, gue dan sepupu menghabiskan liburan bersama. Sebenarnya liburan ini tidak direncanakan namun justru malah menyenangkan. Gue dan sepupu memutuskan untuk berlibur yang bernuansa alam,, yaaa...kita mencari suasana alam karena sudah sangat penat dengan kebisingan ibukota dan kejenuhan rutinitas kerja disetiap harinya. Kami pun memilih air terjun untuk melepaskan lelah, air terjun yang pertama kami tuju adalah Air terjun Bidadari atau Curug Bidadari yang berada dikawasan Sentul, Bogor.

 
Kami memulai perjalanan pada Sabtu, 05 April 2014 jam 1 siang. Berangkat dari Bekasi menuju Sentul dibutuhkan waktu kira2 3 jam dengan mengendarai sepeda motor. Rute yang diambil adalah Bekasi-Ps. Rebo-Cijantung-Cimanggis-Depok-Cibinong-Sentul. Agak melelahkan memang jika perjalanan ditempuh dengan menggunakan motor bagi pemula seperti gue, tapi karena keinginan gue yang besar untuk liburan maka rasa lelah itu terabaikan. Dengan diiringi oleh rintik hujan, kami pun melanjutkan perjalanan.

 


Setibanya di Sentul atau Curug Bidadari tepatnya pukul 16.00 WIB, kami langsung bergegas masuk ke kawasan air terjun. Dan ternyata......tidak mengecewakan mengunjungi curug tersebut. Bagaimana tidak, alam yang indah dengan air terjun yang menjulang dan disekitar air terjun juga terdapat kolam renang....sungguh pemandangan yang indah dan sulit kami dapatkan jika di Jakarta. Tak mau membuang waktu dan mumpung belum gelap, kami pun langsung bergaya dan berpose di kamera untuk mengabadikan moment tersebut.


Setelah puas bermain dan menikmati pemandangan di Curug Bidadari, hari pun semakin gelap. Dengan baju yang basah kuyub, kami melanjutkan perjalanan menuju puncak. Kami meninggalkan lokasi pertama pukul 17.30 WIB dengan mengambil rute Sentul-Bogor-Ciawi-Puncak. Sepanjang perjalanan, kami pun masih ditemani oleh hujan yang tak ada hentinya....udara pun semakin menjadi dingin. Karena kami sudah basah kuyub dan tidak membawa pakaian ganti, kami pun memutuskan untuk membeli pakaian di sebuah toko di sekitaran Ciawi. Setelah selesai, kami melanjutkan perjalanan menuju hotel di kawasan Puncak. Setibanya di hotel pukul 20.00 WIB, kami segera bersih2 dan mengganti pakaian lalu minum teh hangat agar tidak masuk angin. Setelah beristirahat sejenak, kami melanjutkan perjalanan menuju Puncak atas tepat pukul 21.00 WIB.

Udara di puncak pas sangat dingin namun sejuk....kami pun mencari tempat untuk sekedar meminum sekuteng atau wedang jahe sambil menikmati suasana. Tak terasa waktu menunjukkan pukul 00.00 WIB dan udara dingin semakin menusuk ke tulang. Kami pun memutuskan untuk turun ke hotel sebelum kabut menghampiri. Sebelum ke hotel, kami juga menyempatkan makan malam disebuah tempat dipinggir jalan. Mungkin karena sudah lapar, makanan itu terasa begitu nikmat. Setelah itu kami kembali ke hotel dan beristirahat. Waktu pun sudah menunjukkan pukul 01.30, kami pun langsung tertidur pulas....zzzzzzz.....

Keesokan harinya, kami melanjutkan perjalanan menuju Curug Cilember, tak jauh berbeda dengan curug sebelumnya. Curug Cilember menawarkan pesona keindahan alam yang tak tergantikan. Air terjun yang cantik, indah dan membuat sejuk siapa saja yang memandang. Dengan dikelilingi alam liar yang hijau, semakin membuat hati ini takjub atas kebesaran Tuhan. 

Comments

Popular posts from this blog

Cinta (penipuan) Berkedok Pelayaran

Leboy..

Pura Kawitan "Arya Pengalasan" Lampung