Adi Prasetyo dalam Kenangan.....

Serasa disambar petir di pagi hari, begitulah perasaan gue saat diberi kabar oleh Mona bahwa ADI PRASETYO, teman sekaligus sahabat dan pertner kelompok tugas dimasa kuliah, kemarin meninggal dunia. Adi meninggal karena serangan jantung. Diusianya yang terbilang masih muda, Adi meninggalkan banyak kenangan yang tak terlupakan. Sosoknya yang selalu ceria, senyumannya yang khas dan semua tingkah lakunya berbekas dihati. 

Sumpah demi apapun ini sangat mengejutkan, yang gue tahu terakhir dia masih dinas ke bandung dan sedang mempersiapkan pernikahannya dengan Adel. Tapi ternyata Tuhan berkehendak lain, Adi dipanggil lebih dulu. Sebagai teman gue shock, gimana enggak kita baru aja menyelesaikan study S1 kita beberapa bulan yang lalu tapi kini dia udah pergi untuk selamanya. Ada seseorang yang lebih hancur hatinya ketika mendengar kabar ini. Apalagi sebelumnya yang gue denger, mereka sempat bertemu dan membahas lebih lanjut tentang rencana pernikahannya. Ya...sosok itu adalah Adel, calon istri Adi yang sudah dipacari selama 2 tahun itu.

Bagaimana tidak, Adel sudah terlalu menggantungkan harapan tinggi pada Adi, sudah bermimpi dan memulai menata masa depan mereka, namun takdir berkata lain. Selamat jalan sobat.....semoga tenang dan damai disisi-Nya. Amal dan perbuatan baikmu akan selalu kami kenang. Semoga disana Engkau lebih mendapatkan kebahagiaan dibandingkan selama masih di dunia. Untuk Adel, yang kuat ya sayang...Adi sudah tenang disana,, pasti akan ada hikmah dibalik semua musibah. Semoga kelak dikehidupan yang akan datang, kalian akan selalu bersama..Amiinn....

JODOH,MAUT,REJEKI sudah ada yang mengatur, manusia hanya tinggal menjalankannya saja. Kejadian yang menimpa Adi dapat menjadi pelajaran bahwasannya ketika kontrak hidup manusia sudah habis didunia, maka dia akan segera kembali kepada sang pencipta.





Rest in Peace Adiiii.....
we all gonna missing you....
*big hug

Comments

Popular posts from this blog

Cinta (penipuan) Berkedok Pelayaran

Leboy..

Pura Kawitan "Arya Pengalasan" Lampung