Kejutan yang Indah dan Mengecewakan

Tiga hari yang lalu, tepatnya  tanggal 07 Mei 2013, aku berulang tahun yang ke 25. Puji dan syukur ku panjatkan kehadapan Sang Empunya hidup atas nafas yang masih sampai detik ini aku hirup. Banyak ucapan selamat yang datang dari keluarga, teman dan sahabat serta orang specialku. Tapi malam itu terasa begitu bahagia, karena aku mendapatkan kejutan yang luar biasa dari keluarga disepanjang usiaku hingga saat ini.

iyaaahh....kejutan itu begitu sedehana namun membuaku bahagia. Keponakanku tersayang, (bojes/cibol) mempersiapkan sesuatu yang istimewa untukku. Dia merencanakan membuat kejutan saat aku pulang kerja, dia berdiskusi dengan niangnya untuk mematikan semua lampu dan mengumpet saat aku tiba dirumah.

Awalnya aku merasa aneh, kok tiba2 rumah jadi sepi dan lampunya mati semua. Setelah aku masuk, tiba2 dari dalam keponakanmu mengucapkan selamat ulang tahun sambil memeluk dan menciumku. Betapa bahagianya aku karena seumur2 baru kali inilah aku mendapatkan surprise dari keluarga. Yang tak kalah istimewa lagi adalah, saat adikku (ming) ternyata mempersiapkan kado special untukku. Yaa...dia memberikan aku sebuah baju dengan warna kesukaanku (merah). Hari itu lengkap sudah kebahagianku, terima kasih Tuhan...Engkau memberikan aku keluarga yang sempurna. Itulah kejutan terindah yang pernah aku dapatkan.

Namun, sehari setelah itu yakni pada 08 Mei 2013, aku juga mendapatkan kado yang tak mengenakkan. Pagi itu seperti ada kilat yang menyambar ketika mamaku memberi kabar bahwa dia baru saja kerampokan di jalan. Aku panik dan khawatir dengan keadaannya, langsung saja aku bergegas menuju tempat kerjanya. Saat tiba ternyata mama sedang dikantor polisi dan membuat laporan atas kejadian pagi itu. Mama terlihat lesu dan ada trauma di balik wajahnya yang sendu. Andai aku boleh meminta, aku tak ingin ada kejutan yang indah jika harus ditukar dengan musibah yang menimpa mama.

Comments

Popular posts from this blog

Cinta (penipuan) Berkedok Pelayaran

Leboy..

Pura Kawitan "Arya Pengalasan" Lampung