Akhirnya Kita Sama2 Tersakiti....

Kamu tak pernah tahu bahwa sesungguhnya aku tak benar-benar melakukan ini. Berpura-pura tak peduli bahkan seolah cuek namun sebenarnya ku tersiksa. Tak menyapa meski hanya tuk ucapkan satu kata,, tak melihat langsung meski hanya tuk sekilas memandang,, tak menganggap ada meski ternyata kamu didepan mata. Maaf....untuk semua hal bodoh yang ku lakukan, aku hanya ingin kamu menyadari jika akhirnya kamu memang membutuhkan dan menginginkanku tuk selalu berada disisi.

Bukan hanya kamu yang tersakiti, tetapi aku juga......sebisa mungkin ku tutupi semua rasa agar kamu tak melihatnya. Andai kamu mengerti, disetiap malamku bayanganmu selalu terlintas dipikiran. Ingatanku tentang hal indah yang kamu lakukan merengkuh sadarku. Bahkan tatapan mata itu selalu memberi isyarat bahwa kamu tak menginginkan keadaan ini.

Belajarlah dari hal bodoh yang qta lakukan...... jangan mengulang kesalahan sama jika tak ingin kehilanganku. Bukan aku merasa penting, tapi aku hanya berusaha untuk mencintaimu dengan hatiku dan memang mengakui bahwa telah tumbuh entah sejak kapan rasa ini. Daripada saling menyakiti dengan gengsi yang qta miliki, lebih baik saling mendampingi dan memberi arti satu sama lain.

Comments

Popular posts from this blog

Cinta (penipuan) Berkedok Pelayaran

Leboy..

Pura Kawitan "Arya Pengalasan" Lampung